Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 11, 2021

Harga-Harga Sembako Makin Terbang, Pedagang Beri Penjelasan! - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Dua hari menjelang lebaran, beberapa komoditas bahan pokok mengalami kenaikan dibanding dengan waktu-waktu normal. Pedagang pasar mengaku memang sektor-sektor tertentu ada kenaikan, tapi jika dibandingkan momen puasa tahun lalu maupun tahun sebelumnya, maka di tahun ini nggak terlalu banyak bergerak naik.

"Daging segar bisa Rp 130 ribu - Rp 140 ribu/Kg, mungkin ada yang lebih dari Rp 140 ribu/Kg. Kalau frozen Rp 85 ribu - Rp 95 ribu, masyarakat pilih yang mana silakan," kata Wakil Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Ngadiran dalam Profit CNBC Indonesia, Selasa (11/5/21).

Bukan hanya daging sapi, daging ayam pun cenderung mengalami kenaikan harga. Berdasarkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional, harga komoditas ini di Jakarta mencapai Rp 40.600/Kg.


"Ayam standar harganya biasa Rp 30 ribu - Rp 32 ribu, bahkan bulan-bulan sebelumnya di Rp 27 ribu - Rp 28 ribu/Kg. Jelang puasa sedikit bergerak dan akhir-akhir ini harga sampe Rp 38 ribu/Kg, bahkan beberapa daerah sampai Rp 40 ribu/Kg," jelas Ngadiran.

Selain daging-dagingan, hasil pertanian juga menjadi komoditas yang terkerek harganya, misal cabai yang juga mengalami kenaikan.

"Cabe rawit sempat turun ke Rp 50 ribu - Rp 60 ribu/Kg. Hari-hari terakhir ada bergerak ke Rp 70 ribu - Rp 80 ribu/Kg daerah tertentu, berbeda-beda. Saat ini kalau dibanding menjelang puasa kemarin ini turun, tapi dengan standar harian berbeda. Standar harian Rp 30 ribu - Rp 35 ribu/Kg, tapi dibanding sebelum puasa Rp 100 ribu - Rp 120 ribu," sebut Ngadirin.


[Gambas:Video CNBC]

(hoi/hoi)

Adblock test (Why?)


Harga-Harga Sembako Makin Terbang, Pedagang Beri Penjelasan! - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi - MSN

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi © Disediakan oleh GridOto DFSK Mini ...