Rechercher dans ce blog

Thursday, August 26, 2021

Loh...loh! Harga Emas di Pegadaian Kok Nyemplung? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas acuan di Pegadaian kemarin mencatat kenaikan pertama setelah mager dalam 4 hari beruntun. Sayangnya, pada perdagangan Kamis (26/8/2021), justru berbalik melemah, bahkan lebih besar daripada kenaikan kemarin.

Melansir data dari situs resmi Pegadaian, harga jual emas acuan turun 0,46% ke Rp 872.000/gram, yang merupakan level terendah dalam dua pekan terakhir. Kemarin harga emas ini naik 0,23%. Sementara itu harga beli emas acuan juga turun ke Rp 845.000/gram.

Harga emas dunia yang melemah 2 hari terakhir menjadi penyebab nyemplungnya emas di Pegadaian. Semenjak melesat 1,37% di awal pekan ini, harga emas dunia berbalik melemah 0,14% dan 0,66%.


Akibatnya, besok harga emas di Pegadaian berisiko turun lagi. Sebab berdasarkan pengamatan Tim Riset CNBC Indonesia pergerakan harga emas dunia mempengaruhi emas di Pegadaian 2 hari setelahnya.

Sementara itu untuk emas batangan yang dijual Pegadaian semuanya mengalami penurunan pada hari ini. Tetapi untungnya penurunan tersebut tidak sebesar kenaikan dalam 2 hari terakhir.

Selain emas dunia, harga emas di Pegadaian juga ditentukan nilai tukar rupiah serta supply-demand. Sehingga persentase kenaikan/penurunan harganya bisa lebih besar/kecil ketimbang emas dunia, bahkan terkadang berlawan arah.

Emas Antam jenis standar hari ini mencatat penurunan 0,31% hingga 0,34%. Emas ini tersedia mulai satuan 2 hingga 1.000 gram.

Satuan Harga Antam Perubahan (Rp) Perubahan (%)
0.5 - - -
1.0 - - -
1.06 - - -
2.0 Rp1.912.000 -Rp6.000 -0,31%
2.5 - - -
2.13 - - -
3.0 Rp2.843.000 -Rp9.000 -0,32%
4.0 - - -
4.25 - - -
5.0 Rp4.702.000 -Rp16.000 -0,34%
8.0 - - -
10.0 - - -
20.0 - - -
25.0 Rp23.232.000 -Rp78.000 -0,33%
50.0 Rp46.382.000 -Rp156.000 -0,34%
100.0 Rp92.681.000 -Rp313.000 -0,34%
250.0 Rp231.427.000 -Rp779.000 -0,34%
500.0 Rp462.634.000 -Rp1.559.000 -0,34%
1000.0 Rp928.343.000 -Rp3.116.000 -0,34%

Kemudian emas Antam jenis retro, penurunannya cukup besar 0,6% hingga 0,7%. Antam retro, merupakan emas batangan kemasan lama dimana emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam retro terakhir kali diproduksi pada tahun 2018.

Satuan Harga Antam Retro Perubahan Emas Retro (Rp) Perubahan Emas Retro (%)
0.5 Rp498.000 -Rp3.000 -0,60%
1.0 Rp931.000 -Rp6.000 -0,64%
1.06 - - -
2.0 Rp1.844.000 -Rp13.000 -0,70%
2.5 - - -
2.13 - - -
3.0 Rp2.739.000 -Rp18.000 -0,65%
4.0 - - -
4.25 - - -
5.0 Rp4.551.000 -Rp30.000 -0,65%
8.0 - - -
10.0 - - -
20.0 - - -
25.0 Rp22.484.000 -Rp150.000 -0,66%
50.0 Rp44.887.000 -Rp298.000 -0,66%
100.0 Rp89.694.000 -Rp595.000 -0,66%

Antam batik, emas yang paling mahal di Pegadaian juga mengalami penurunan tetapi paling kecil. Emas ini tersedia hanya ukuran 0,5 gram, 1 dan 8 gram.

Satuan Harga Antam Batik Perubahan Emas Batik (Rp) Perubahan Emas Batik (%)
0.5 Rp620.000 -Rp1.000 -0,16%
1.0 Rp1.143.000 -Rp3.000 -0,26%
1.06 - - -
2.0 - - -
2.5 - - -
2.13 - - -
3.0 - - -
4.0 - - -
4.25 - - -
5.0 - - -
8.0 Rp8.644.000 -Rp25.000 -0,29%

Terakhir emas UBS, sama dengan emas Antam rertro penurunannya cukup besar 0,6% hingga 0,7%. Tetapi emas ini tersedia paling lengkap, mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Satuan Harga UBS Perubahan Emas UBS (Rp) Perubahan Emas UBS (%)
0.5 Rp497.000 -Rp3.000 -0,60%
1.0 Rp930.000 -Rp6.000 -0,64%
1.06 - - -
2.0 Rp1.844.000 -Rp13.000 -0,70%
2.5 - - -
2.13 - - -
3.0 - - -
4.0 - - -
4.25 - - -
5.0 Rp4.556.000 -Rp30.000 -0,65%
8.0 - - -
10.0 - - -
20.0 - - -
25.0 Rp22.612.000 -Rp150.000 -0,66%
50.0 Rp45.130.000 -Rp300.000 -0,66%
100.0 Rp90.225.000 -Rp598.000 -0,66%
250.0 Rp225.494.000 -Rp1.495.000 -0,66%
500.0 Rp450.456.000 -Rp2.987.000 -0,66%
1000.0 Rp899.939.000 -Rp5.967.000 -0,66%

TIM RISET CNBC INDONESIA 


[Gambas:Video CNBC]

(pap/pap)

Adblock test (Why?)


Loh...loh! Harga Emas di Pegadaian Kok Nyemplung? - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi - MSN

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi © Disediakan oleh GridOto DFSK Mini ...