Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 3, 2022

Update Harga Minyak Goreng Hari Ini, Beneran Turun Nih? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga minyak goreng terpantau mengalami penurunan di banyak daerah. Stok minyak goreng pun memenuhi rak-rak di gerai ritel modern.

Penurunan terutama terpantau sejak Presiden Joko Widodo mengumumkan rencana penutupan keran ekspor minyak goreng dan bahan baku minyak goreng pada Jumat malam (22/4/2022).

Rencana itu kemudian resmi berlaku per Kamis (28/4/2022). Pemerintah resmi melarang ekspor CPO dan sejumlah produk turunannya pada Kamis (28/4/2022) pukul 00.00 WIB. Hal itu ditegaskan oleh Jokowi dalam pernyataan yang ditayangkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu malam (27/4/2022).


Di wilayah Jakarta hari ini, harga rata-rata minyak goreng curah terpantau masih bertengger di Rp20.000 per kg. Tertinggi dilaporkan di pasar Cijantung mencapai Rp21.000 per kg sedangkan terendah di pasar Ujung Menteng Rp19.000 per kg. Data itu mengacu situs Informasi Pangan Jakarta, dikutip Selasa (3/5/2022).

Jika dibandingkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) per 28 April 2022, harga minyak goreng curah tercatat bertengger di Rp21.350 per kg untuk rata-rata wilayah Jakarta. Artinya ada penurunan sekitar Rp1.350 per kg.

Berdasarkan pantauan CNBC Indonesia di Indogrosir Tangerang, toko menggantung banderol harga minyak goreng berbagai merek kemasan 2 liter. Sementara itu, di gerai Naga Swalayan, Bekasi, juga ditemukan stok minyak goreng yang melimpah dengan harganya terdiskon hingga hampir Rp5.000.

Selain itu, di Bogor yang semula minyak goreng ternama seperti Fortune dan Sania berada di kisaran harga Rp 25 ribu per liter atau Rp 50 ribu per 2 liter, harganya mulai turun mengarah ke Rp 45 ribu per 2 liter.

Pengunjung melihat minyak goreng yang dijual di Hypermart, Pejaten Village, Senin (2/4/2022). (CNBC Indonesia/ Andrean Kristianto)Foto: Pengunjung melihat minyak goreng yang dijual di Hypermart, Pejaten Village, Senin (2/4/2022). (CNBC Indonesia/ Andrean Kristianto)
Pengunjung melihat minyak goreng yang dijual di Hypermart, Pejaten Village, Senin (2/4/2022). (CNBC Indonesia/ Andrean Kristianto)

Berikut harga minyak goreng gerai minimarket di atas:

- Tropical botol ukuran 2 liter: Rp 51.900
- Bimoli Jerigen ukuran 5 liter: Rp 122.200
- Tropical refill ukuran 2 liter: Rp 51.900
- Sovia refill ukuran 2 liter: Rp 46.400
- Fortune refill ukuran 2 liter: Rp 46.400
- Sania refill ukuran 2 liter: Rp 46.500.

Tiga nama terakhir, yakni Sovia, Fortune, dan Sania memberikan harga diskon dan merupakan produksi Wilmar.

Harga awal Sovia dan Fortune adalah Rp 48.800, sementara harga awal Sania adalah Rp 48.900. Artinya ada penurunan sebesar Rp 2.400 untuk ketiga jenama minyak goreng tersebut.


[Gambas:Video CNBC]

(dce/dce)

Adblock test (Why?)


Update Harga Minyak Goreng Hari Ini, Beneran Turun Nih? - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi - MSN

Lebih Murah dari Daihatsu Sigra, Harga Mobil Listrik DFSK Mini EV Mulai Rp 120 Juta Jika Kena Subsidi © Disediakan oleh GridOto DFSK Mini ...